Senin, 17 Oktober 2022

Polisi

 Polisi Nemen




Institusi polisi kini benar benar babak belur di mata masyarakat.


Setelah mencuatnya kasus pembunuhan Brigadir J, kebobrokan demi kebobrokan institusi yang jadi pilar utama  penegakan  hukum itu satu demi satu terkuak ke publik.


Sudah jadi rahasia umum jika polri adalah institusi paling merah dalam pandangan masyarakat. Hal itu dikarenakan trek rekor oknum anggotanya sendiri yang menimbulkan citra negatip pada masyarakat.


Polisi yang memiliki slogan melindungi dan melayani masyarakat dalam prakteknya justru kerap menjadi pemeras dan melakukan pungutan liar.


Beberapa hari ini kita juga dibuat terperangah dengan seorang jendral bintang polisi yang juga terlibat peredaran narkoba. Pantas saja gaya hedonisme polisi tak kalah mewah dibanding pengusaha atau artis. Platform jejaring sosial twitter sempat dihebohkan oleh gaya penampilan seorang Andi Rian yang kedapatan mengenakan outfit bermerek Check Stretch Cotton Poplin Shirt dari Burberry dam kemeja mewah White Embroidered Logo Oxford Shirt seharga 470 dollar AS atau berkisar Rp 7 jutaan.


Itu memang hak dia sebagai orang yang mampu. Bisa saja dia berkata, "Iri tanda tak mampu."

 Keirian netizen tentunya harus dimaknai sebagai sebuah luka atas ketidak- pekaan oknum polsi atas kenyataan real masyarakat saat ini.


Tak salah jika kemarin Presiden memanggil sebagian besar pejabat tinggi polri sebagai respon atas apa yang terjadi belakangan ini.


Namun urung mingkem cangkeme Jokowi, tadi malam Kapolri dengan cuek bebek mengumumkan pengangkatan Andi Rian sebagai Kapolda. Diancuk!

Sabtu, 15 Oktober 2022

Judi, Meracuni Kehidupan

Dicari 303




 Beberapa oknum perwira tinggi polisi selevel Kapolda Kabareskrim dan Kadiv, juga pengusaha yang di duga berada di bawah jaringan konsorsium 303 di siap siap diringkus, dan mengenakan baju Oren terkait judi online.


Sementara dilevel korban, hari ini sedang kegirangan karena dapat JP, maxwin dan bisa WD uang ratusan hingga jutaan rupiah, seraya bersiap siap untuk depo lagi dan begadang lagi semalam suntuk.

Sementara itu lagu cover Ade Astrid dengan lirik jenakanya Aa ulah depo wae sebagai potret sosial yang cukup viral dan asyik buat bergoyang, meski pastinya buat sebel bang Haji Rhoma, pelantun lagu "Judi".

Betul memang, judi itu selain menghilangkan uang, juga menghilangkan fokus dan motivasi pecandunya akan pekerjaan lain yang bersifat halal.

Pesan moralnya, hal terbaik dari judi adalah berhenti!




Jumat, 07 Oktober 2022

Netizen+62

Kejamnya netizen+62



Menurut laporan We Are Social, terdapat 204,7 juta pengguna internet di Tanah Air per Januari 2022. Itu artinya jumlah netizen Indonesia  termasuk paling banyak. Jumlah itu tentunya tersebar dalam berbagai platform media sosial seperti facebook, twitter, instagram, dll.


Netizen Indonesia juga dikenal paling dahsyat dan barbar. Komentar mereka cenderung nyinyir, asal, dan kurang sopan. Netizen tanah air atau lebih dikenal dengan netizen+62 selalu reaktif dan responsif pada hal hal yang menyangkut gosip dan isu panas, bahkan untuk hal yang mereka kurang mereka pahami. 


Microsoft membuat tabel tingkat kesopanan pengguna internet sepanjang 2020, dan dalam laporan tahun 2020, Digital Civility Index (DCI) yang mengukur tingkat kesopanan digital pengguna internet dunia saat berkomunikasi di dunia maya. Hasilnya netizen Indonesia menempati urutan terbawah se-Asia Tenggara, alias paling tidak sopan di wilayah tersebut. Warga +62 memang paling rajin oline,  update,  dan eksis di dunia maya. 


Netizen +62 dengan jumlah dan karakternya sangat terkenal dan cukup ditakuti.  Terbukti dalam banyak isu, netizen Indonesia mampu mempengaruhi dan merubah beberapa keputusan penting sebuah entitas, bahkan sekelas klub sepakbola, atau perusahaan media. 



Yang masih hangat, kasus yang menimpa Juninho Bacuna,  persepakbolaan asal club  Birmingham City asal Inggris yang terpaksa harus merasakan pahitnya serangan netizen +62. Hal itu berawal dari sikapnya yang kurang terpuji di lapangan ketika timnas Curacao harus merasakan Kekalahan dua kali beruntun melawan timnas Indonesia pada laga matchday 24 dan 27 September lalu. Merasa gak kuat dengan kritikan pedas netizen ia pun menutup kolom komentar akun instagram pribadinya. Namun serangan netizen bukannya berhenti, celakanya alih alih diam, netizen malah menggeruduk alun resmi Birmingham City tempat Juninho Bacuna bernaung selama ini. 



Hal yang sama berlaku pada kasus lain yang cukup menyedot perhatian seperti tentang KDRT yang menimpa Lesti Kejora yang ramai diperbincangkan. Katena itu netizen pun otomatis seolah kompak menghakimi Rizki Billar. Beragak komentar pedas pun tertuju pada sosok tersebut hingga stasiun tv Indosiar tempat ia mencari nafkah pun dengan sigap merespon dan Rizky Billar dipecat DTH sebagai host dari acara  DA5 yang telah membesarkan namanya itu. 


Menurut warganet, sedari awal pernikahan mereka hanyalah konten semata yang dimanfaatkan demi rating dan iklan sponsor

Duh.. 


Artikel menarik lainnya:Baduy, hanya selangkah dari ibukota


Bali, lebih terkenal dari Indonesia




Senin, 03 Oktober 2022

Indonesia Jadi Sorotan Dunia

 

Indonesia Yang Mendunia 


Sayangnya, kali ini bukan prestasi atau kemenangan timnas Indonesia yang menjadi perhatian. Mata dunia kini tertuju ke Stadion Kanjuruhan di kabupaten Malang. 



Tragedi Kanjuruhan yang menewaskan ratusan nyawa tak hanya menyisakan duka yang mendalam bagi keluarga korban yang ditinggalkan, kejadian ini juga menjadi perhatian yang cukup mengagetkan publik sepakbola tanah air.


Tragedi di stadion Kanjuruhan pada Sabtu malam itu juga menjadi perhatian dunia.  Sejumlah media asing seperti The Guardian,  Daily Mirror, Daily Ekspress, dll, juga turut menyorotinya. Tak luput sejumlah gelaran liga liga Eropa pun ikut berdukacita dengan menggunakan ban hitam dan mengheningkan cipta sesaat sebelum kick off dimulai.
Tercatat  di KNVB atau Liga Belanda, turut mengheningkan cipta selama satu menit untuk menunjukkan rasa simpati. 

Pada Laga Real Madrid vs Osasuna dalam lanjutan La Liga Spanyol 2022/2023 di Santiago Bernabeu, Senin (3/10/2022) dini hari WIB, juga melakukan mengheningkan cipta sebelum kick-off dimulai



Presiden Real Madrid, Florentino Perez dan para Socios pun ikut mengheningkan cipta saat rapat umum yang disiarkan oleh Real Madrid TV

 

Bendera setengah tiang juga dikibarkan di markas FIFA. Ketua FIFA Gianni Infatno menyebut tragedi Kanjuruhan sebagai hari yang kelam. 

Presiden Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) Shaikh Salman bin Ebrahim Al Khalifa pun merasa terkejut dan menyampaikan turut belasungkawa atas tragedi ini


Presiden Joko Widodo meminta Persatuan PSSI menghentikan sementara pertandingan Liga 1. Ia juga memerintahkan investigasi menyeluruh terkait kerusuhan di Stadion Kanjuruhan.


Selain itu,  publik sepakbola tanah air juga cukup cemas akan sanksi dari FIFA yang menurut Prediksi penulis akan lebih mengerikan daripada sanksi sebelumnya, terkait intervensi pemerintah pada PSSI yang membuat Liga Indonesia dibekukan waktu itu. 


Semoga kita tidak terkena sanksi FIFA," kata Menpora RI Zainuddin Amali, pada hari Minggu (2/10/2022).

Baca juga:Drama Piala Dunia

Minggu, 02 Oktober 2022

Tragedi Kanjuruhan

Tragedi Sepakbola Kanjuruhan






 

Kopi saya pagi ini terasa begitu pahit, setelah koran pagi merilis jumlah korban tewas akibat kerusuhan suporter pertandingan Arema vs Persebaya yang berlangsung di stadion Kanjuruhan, Kepanjen Malang tadi malam mencapai 127 orang. 

Laga yang berakhir 3-2 untuk kemenangan tim tamu, membuat Aremania marah dan melampiaskan kekecewaan dengan memasuki lapangan sesaat setelah pertandingan berakhir. Kericuhan tak terelakkan setelah pihak keamanan menembakkan gas air mata untuk meredam ulah supporter.

Sebanyak 38 orang meninggal di stadion karena sesak napas dan juga terinjak injak saat berebut untuk keluar stadion.  Dua orang polisi yang bertugas ikut jadi korban dalam tragedi tadi malam. 

Ini sungguh sebuah berita dukacita dan tragedi yang cukup serius di tengah rasa bahagia dan asa yang melambung tinggi. 

Tragedi ini bukan hanya memilukan mengingat hilang nya nyawa manusia yang sia sia.

Tragedi ini juga seolah mencoreng persepakbolaan Indonesia yang saat ini secara prestasi sedang alam trend positip. Seperti kita ketahui Indonesia adalah tuan rumah dari perhelatan Piala Dunia U20 2023. Dengan kejadian ini,  dikhawatirkan akan mencoreng atau bahkan membuat  FIFA akan mencoret Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20


Harapannya semoga PSSI bergerak cepat untuk melakukan investigasi guna membenahi hal-hal terkait keamanan dengan membuat regulasi baru dan memberikan sanksi yang setimpal agar jadi perhatian agar tidak terjadi hal serupa di masa yang akan datang.

Jangan sampai ulah segelintir manusia dapat merugikan kepentingan seluruh bangsa dan negara.  

Salam sehat! 

Berita terkait: Kejutan Piala Dunia Qatar

Catatan Matchday vs Curacao

Menanti kejutan dan drama Piala Dunia

Sabtu, 01 Oktober 2022

Qatar Im Coming

Qatar Mengalahkan Indonesia Dan Korea Selatan 


Dari aktifitas saya dalam bermedia sosial,  beberapa waktu yang lalu saya sempat intens chatting dengan seorang gadis asal Qatar. 

Bukan kecantikan gadis itu semata yang membuat Saya betah berlama-lama lama ngobrol secara daring dengannya.

Selain profilnya sebagai gadis arab, keterbukaan dan kepribadiannya yang memang sangat menarik dan asyik diajak ngobrol menjadikan Saya seperti mengunjungi Qatar sebelum waktunya.

Aina adalah nama gadis dengan wajah arab berambut pirang itu. 

Bagi saya Aina cukup menarik mengingat dalam benak saya dia adalah seorang gadis bangsa Arab.  Ya Qatar memang adalah sebuah negara emirat di Timur Tengah yang terletak di Jazirah Arab. Satu-satunya batas darat mereka adalah Arab Saudi di selatan, dan sisanya berbatasan dengan Teluk Persia. Teluk ini juga yang memisahkan Qatar dari negara pulau Bahrain.



Jika melihat sejarahnya, Qatar pernah berada di bawah kekuasaan Utsmaniyah, lalu baru pada awal abad 20 mereka di kuadai Inggris dan kemudian merdeka pada tahun 1971. 

Karena sikap Aina yang ceria dan cukup respek, chatting dengan dia seolah membuka jalan bagi saya untuk bisa mewujudkan harapan saya untuk bisa segera berkunjung ke negeri petrodolar tersebut. 

Sebagaimana kita tahu Qatar adalah tuan rumah untuk Piala dunia 2023, dan kandidat tuan rumah piala Asia 2024, menyingkirkan Indonesia dan Korea Selatan.



Seperti kita ketahui bersama,  karena ditopang oleh sumber daya alamnya yaitu cadangan gas alam dan minyaknya yang menempati  tiga besar dunia, menjadikan Qatar sebagai negara dengan pendapatan ekonomi tinggi dan paling baik di antara negara Arab lainnya. 

Ketika saya cek fakta dan data, ternyata benar.  Pendapatan perkapita mereka melebihi negeri termakmur di Eropa yaitu Luxemburg, dengan angka mencapai Rp1,7 miliar.

Tidak heran rasanya jika mereka memiliki maskapai terbaik, dan mampu membeli Neymar di PSG.  Untuk persiapan Piala dunia, mereka juga membangun sembilan stadion baru yang mewah nan megah. 



Berkat dukungan finansial yang kuat pula berikut keberadaan stasiun tv Al Jazeera yang cukup berpengaruh, menjadikan negeri ini cukup di perhitungkan dalam kancah politik di kawasan maupun secara global.

Meski demikian, karena kebijakan politik Qatar yang juga mendukung beberapa milisi bersenjata,  pada tahun 2017, Arab Saudi, Bahrain, Uni Emirat Arab, dan Mesir memutus hubungan diplomatik dengan Qatar dan melabeli negara ini sebagai negara teroris.

Hal itu menyebabkan krisis diplomatik pada tahun 2017.

Bagi orang barat,  mungkin cap buruk itu akan menciutkan nyali mereka untuk mengunjungi Qatar, tapi bagi saya justru itu menjadi bagian dari daya tarik.

Dari beberapa malam panjang chatting dengan Aina,  ada beberapa fakta menarik yang membuat saya ingin segera membuktikannya secara nyata.  Menurut Aina, di Qatar tidak ada hutan, bahkan satu pohon pun tidak ada. 


"Are you serious?"


"Yes. Of course, so don't think you're cant ake my camper to the forest 😄," jawab dia.

"Kok bisa?" batin saya. 

Ya, bahkan tidak satupohonpun, tambah Aina lagi. 

Qatar bersama dengan San Marino, Greenland, dan Oman, sebagai tempat di dunia yang tidak memiliki hutan.

Faktanya, 99% penduduk Qatar adalah orang kota, karena mereka tinggal di ibu kota Doha, karena bagian lain negara ini hanyalah gurun.


Meski Qatar memiliki even balapan kelas dunia sekelas Moto GP,  olahraga favorit penduduk setempat adalah balap unta.

Menurut Aina,  sampai tahun 2004, ia masih melihat anak-anak sebagai joki unta.

Saya sempat terlena dengan janji Aina untuk menyediakan akomodasi untuk saya dan bersedia mengantar saya keliling Qatar jika nantinya  jadi berangkat ke sana. 

Jika pun iya, itu tidaklah terlalu mengherankan karena bagi dia andai mau, harga satu liter bensin disana tidak ebih mahal dari membeli dua latte Starbucks.

Ternyata Aina bekerja di sebuah kantor perusahaan pertambangan dan ia adalah anak seorang ekspatriat asal Amerika yang menikah dengan ibunya  yang warga Qatar.

Apakah ini bagian dari kejutan Piala Dunia? 

Atau akan tetap jadi mimpi di siang bolong, patut ditunggu. 😊

Kamis, 29 September 2022

Sebatik, Halaman Muka Dua Bangsa


Pulau Sebatik 


Kali ini, Around the world akan mengulas pulau terdepan yang jadi serambi bersama Indonesia dan Malaysia, yaitu Pulau Sebatik.



Sebatik terletak di timur laut Kalimantan. Secara administratif merupakan bagian dari Provinsi Kalimantan Utara, Indonesia. 



Pulau Sebatik merupakan Pulau Terluar di Indonesia yang berbatasan langsung dengan Malaysia.

Pulau Sebatik terbagi dua antara Indonesia dan Malaysia. Di bagian barat yang termasuk dalam kabupaten Nunukan dengan luas 246,1 km2. Sedang di bagian timur pulau, masuk ke dalam wilayah Sabah, Malaysia Timur dan memiliki bagian seluas 187,23 km2.

Sebagai pulau yang jadi beranda dan halaman terdepan negara Indonesia dan Malaysia, Sebatik sering merasakan langsung efek dari panas dinginnya hubungan kedua negara. Dalam sejarahnya, Sebatik, pernah menjadi salah satu tempat terjadinya pertempuran hebat antara Indonesia dan Malaysia saat terjadinya "Konfrontasi"

Kehidupan masyarakat di pulau kini, tentunya sangat menarik untuk dicermati mengingat mereka bisa mengakses dua negara sekaligus. Dalam hal kegiatan ekonomi misalnya, warga bisa bertukar suplai produk. Menjual produk Indonesia ke warga Malaysia, dan begitu juga sebaliknya.

Sudah seharusnya jika pulau sebatik dijadikan etalase karena memang telah menjadi halaman muka bagi kedua negara. Kabar baiknya, pulau Sebatik belakangan sudah menjadi salah satu pulau terluar yang menjadi prioritas utama pembangunan pemerintah Indonesia.

Karena letaknya yang sangat strategis yang berbatasan langsung dengan negara tetangga, pemerintah sudah seharusnya bisa lebih meningkatkan perhatiannya dalam membangun sektor unggulan yang potensial seperti pertanian, perkebunan, perikanan dan pariwisata. Disamping itu, peningkatan pelayanan hukum dan pengawasan keamanan juga tetap bagian paling penting untuk ditingkatkan di wilayah perbatasan.



Yang membuat warga Sebatik bangga, pada tanggal 16 Desember 2014, Presiden Jokowi mengunjungi wilayah perbatasan Republik Indonesia-Malaysia di Pulau Sebatik ini. Presiden mengunjungi beberapa lokasi seperti Tanah Kuning Patok II dan Sungai Pancang, tempat dimana terdapat pos Angkatan Laut yang dapat melihat langsung wilayah Tawau, Malaysia. Selain meninjau fasilitas di pos perbatasan, Presiden Jokowi juga menaiki beberapa menara pos perbatasan milik pasukan marinir TNI-AL di Sei Bajo, dan di Perbatasan Sei Pancang.  

Pulau ini secara umum beriklim panas dengan suhu udara rata-rata 27,8 °C, suhu terendah 22,9 °C pada bulan agustus dan tertinggi 33,0 °C pada bulan April. 



Jika kamu suka dengan eksplorasi tempat wisata yang anti mainstream, memiliki jiwa petualang dan juga nasionalisme, mengunjungi pulai ini bisa kamu jadikan rencana selanjutnya.

Banyak hal yang menjadi pertimbangan kamu saat hendak berkunjung ke pulau Sebatik. Selain keindahan garis pantainya yang menawan,  kehidupan warga lokal Sebatik juga dari segi budaya tentunya sangat menarik. Tidak hanya wisatawan dari Indonesia saja yang kerap liburan di sini. Di antaranya, banyak juga warga Malaysia dan Singapura. Berikut beberapa fakta menarik Sebatik yang bisa kamu jadikan alasan utama kenapa harus liburan ke  Sebatik.

Beberapa kawasan wisata pantai yang layak untuk dikunjungi adalah Pantai Marina, Pantai Kayu Angin dan Pantai Batu Lamampu.



Ketiga kawasan pantai ini telah sering dijadikan tempat wisata oleh masyarakat setempat maupun pengunjung pada waktu liburan. Meskipun ketiganya belum dikelola dengan baik hingga penataannya pun belum terlihat sempurna. 

Harapannya, kedepan pemerintah Indonesia bisa memberikan perhatiannya lebih banyak lagi agar Sebatik bisa menjadi miniatur 'kehebatan Indonesia dimata negri tetangga.

Salam NKRI




Senin, 26 September 2022

Momen kembalinya Nasionalisme

 Menanti Momen Emas Sepakbola Indonesia

Nasionalisme lahir dan tumbuh sebagai sikap yang menjadi sumber kekuatan suatu bangsa. Pada masa penjajahan, nasionalisme  adalah nyawa dalam memperjuangkan dan merebut kemerdekaan dari tangan penjajah. Semangat itu seolah menggelora dalam setiap dada anak bangsa.


Seiring waktu berlalu, semangat nasionalisme menjadi dalih yang digunakan untuk tujuan tertentu.

Pada era Orde Baru, puluhan tahun setelah  Indonesia merdeka, sebuah program  yang sangat Fenomenal yaitu P4, adalah sebuah program yang sangat mengakar karena memang 'diajarkan' kepada seluruh lapisan masyarakat, bahkan menjadi kurikulum  wajib di semua tingkatan jenjang pendidikan.


Perlahan namun pasti, semangat Nasionalisme semakin sayup terdengar. 


Sejatinya Nasionalisme itu adalah sebuah cinta yang terbentuk karena kesadaran. Sadar akan hak, kewajiban, bahkan akan cinta itu sendiri. 

Meskipun pada saat kelahirannya, nasionalisme adalah lawan kata dari imperialisme dan kolonialisme, namun kenyataannya Nasionalisme adalah sebuah batu intan hasil proses dari keras dan kejamnya imperialisme dan kolonialisme.


Dalam konteks saat ini,  sentimen Nasionalisme harusnya bisa dibangun untuk semangat dalam bersaing dengan bangsa lain dalam hal prestasi dan pencapaian, tidak terkecuali salam bidang olahraga.


Kemenangan Timnas Indonesia kemarin malam yang sangat Fenomenal tentunya menjadi sebuah catatan sejarah dalam persepakbolaan Indonesia. Kemenangan itu tentu saja belum apa apa dibanding prestasi dan pencapaian negara Asia lain seperti Korea dan Jepang yang sudah bisa berbicara banyak, baik di level Asia,  bahkan dunia. Tapi hasil ini setidaknya telah memercikkan api harapan bagi bangsa kita dalam olahraga terpopuler sejagat ini. 


Dua agenda besar didepan mata yakni Piala Asia yang di gelar di Uzbekistan dan Piala Dunia U-20 yang diselenggarakan di Indonesia tentunya adalah sebuah momentum bagi kita untuk bisa bangga dengan bangsa sendiri. Menjadi bagian dari persaingan dalam sebuah kompetisi sebesar itu adalah kesempatan emas untuk membangun kembali bangunan yang dulu pernah menjadi aset bangsa yang paling utama.


Bravo sepakbola Indonesia!

Senin, 19 September 2022

Kemenangan Timnas U19

Unjuk Gigi Timnas Indonesia U-20



Kemenangan Timnas atas Vietnam malam tadi menjadi sorotan kopipagi, mengingat panasnya tensi persaingan Timnas Indonesia dan Vietnam belakangan.

Publik yaitu Indonesia dan Vietnam akhir akhir ini bahkan sering berperang opini di media sosial. Hal itu tentu saja tak lepas dari momentum tak terlupakan di piala AFF yang sangat mengecewakan timnas Indonesia kala itu.

 Kemenangan Timnas Indonesia U-19 tadi malam seolah menjadi penuntasan rivalitas selama ini. 

Kemenangan ini tak hanya mengkudeta klasemendi grup F yang sekaligus mengantarkan timnas Indonesia lolos ke putaran berikutnya di piala Asia, tapi juga sebagai pembuktian bahwa kita saat ini sudah menjadi salah satu kekuatan baru di Asia Tenggara.

Sabtu, 13 Agustus 2022

Usul untuk Pak Sandi

Tahun 2002 diperkirakan akan terjadi kebangkitan pariwisata Indonesia. Meskipun begitu, optimisme itu perlu didukung dengan perbaikan di sektor ekonomi terlebih dahulu. Atau bisa saja dua hal itu dilakukan sekaligus. Tidak bisa dipungkiri, dampak pandemi masih sangat terasa dengan menurunnya kemampuan usaha dan daya beli masyarakat. Jika saja pemerintah dalam hal ini dinas terkait di bidang pariwisata dan UMKM bisa bekerjasama dengan mengadakan event atau pun semacam stimulus kepada wisatawan lokal yang punya minat berwisata.
Pasar wisatawan domestik tentunya cukup menjanjikan jika dikelola secara baik dan terstruktur. Misalnya dengan menyediakan angkutan gratis di waktu tertentu untuk rute tertentu. Kita saat ini tentunya tidak bisa berharap terlalu banyak kepada turis mancanegara karena dampak pandemi juga dirasakan secara global. Dengan mengalihkan pada mengeksplorasi wisata lokal untuk menggaet pelancong domestik tentunya cukup bijak untuk jadi pilihan. Potensi wisata lokal yang melimpah terbentang dari Sabang sampai Merauke. Berbanding lurus dengan jumlah penduduk yang juga cukup potensial untuk dibidik. Tinggal bagaimana pihak terkait mampu mengawinkannya. Saya yakin pasca pandemi banyak orang yang ingin segera refreshing. Hanya saja kemampuan masyarakat secara finansial memang masih dalam kondisi lemah. Tapi jika saja pihak terkait mau mencari celah, pasti ada jalan keluarnya. Misalnya untuk akhir pekan bulan ini, disediakan bus gratis dari kota A ke kota B. Dan Minggu depannya bisa dibalik rutenya atau juga mungkin bisa random. Begitupun untuk tempat tempat tujuan wisatanya misalkan Minggu ini di gratiskan untuk warga dari kota A, dan bisa disilang tujuan dan tempat wisatanya. Pak Sandi sebagai pak Mentri yang mengurusi ini, mungkin ini bisa menjadi sarana penyegaran masyarakat pasca pandemi untuk menuju keseriusan di tahun politik 2024 hehe..

Jumat, 12 Agustus 2022

Opini Liar

 Tak bisa disangkal, isu panas dakan terus berkembang selagi menunggu kejelasan apa motif dibalik kasus penembakan brigadir J.


Paling santer terdengar adanya isu perselingkuhan dibalik tewasnya anggota polisi itu.

Kita tidak pernah tahu apa sebenarnya yang terjadi, namun setidaknya kita bisa merangkai setiap kejadian. Jikapun ada yang disembunyikan, atau direkayasa, tentunya itu tidak akan menghilangkan motif utama.

Kopi Panas

Saatnya Indonesia Mendunia

Perjuangan timnas Indinesia di babak ketiga kuslifikasi Piala Dunia 2026 telah dimulai. Rombongan pertama sudah tiba di Arab Saudi pada hari...